Postingan

PUISI 3

MADURA Petani Garam, Nelayan Aku masih ingat, bagaimana terik matahari menyengat pandang Datang dengan tanda tanya yang sempurna Kadang memanja, Kadang hilang seiring tibanya warna jingga Kueja hamparan pulau yang menyelat antara Laut Jawa dan Selat Madura Sederet hikayat para petani dan nelayan di bait pertama Terlepas dari percakapan orang tua tentang kiai-santri, miskin-kaya. Ini kali, masih kudapati putaran baling-baling di tiap sudut tambak nan tanggul Beserta bentur angin dan do'a-do'a para petani yang merenta, Berdecaklah seluruh harapan yg terpampang di rusuk dada mereka Leraikan segenap ketabahan dan penghidupan yang ada Garis-garis penghidupan petani garam menyimpan setumpuk impian dari derasnya rusuk kincir yang membaling mesra angin siang. Taruh-menaruh kehidupan para nelayan Nampak terurai jelas pada layar biru tua Menghadap utara menuju pulang. Sumenep, 2017 Penulis bernama Choirur Rahman. Aktif di Forum Belajar

RPP IPA kelas 5 SD KTSP

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN ( RPP ) Sekolah                                  :    SDN Totosan II Mata Pelajaran                    :    Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA ) Kelas/Semester                  :    V/ 2 Materi Pokok                       :    Cahaya dan Sifat-Sifatnya Waktu                                     :    8 x 45 menit (4 X pertemuan) Metode                                  :    Ceramah dan praktek A.       Standar Kompetensi              : 6. Menerapkan sifat-sifat cahaya melalui kegiatan membuat suatu karya/model B.       Kompetensi Dasar 6.1 Mendeskripsikan sifat-sifat cahaya C.       Tujuan Pembelajaran**: o    Siswa dapat Memahami peta konsep tentang cahaya o    Siswa dapat Menyebutkan sifat cahaya : o    Siswa dapat Memahami sifat cermin datar, cermin cekung dan cermin cembung. o    Siswa dapat Memahami bayangan yang terjadi pada cermin datar, cermin cekung, cermin cembung. o    Siswa dapat Memahami istilah dari pemantu